Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 3 Makanan Sehat

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 3 Makanan Sehat Semester 1 dengan judul subtema"Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 3 Makanan Sehat Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 3 Makanan Sehat :

1. Salah satu ciri makhluk hidup adalah memerlukan makanan.

2. Makanan yang telah dimakan akan diuraikan dalam sistem pencernaan menjadi sumber energi, komponen penyusun sel dan jaringan, dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

3. Salah satu sistem kompleks dalam tubuh adalah sistem pencernaan.

4. Dengan mengonsumsi buah maka kita akan mendapatkan gizi dan menjaga kesehatan kita. Buah juga dapat meningkatkan energi dan kebutuhan vitamin pada tubuh manusia.

5. Berikut adalah manfaat pada buah-buahan.
 Sumber vitamin. Buah merupakan sumber vitamin dan berbagai jenis vitamin ada di buah.Sumber air dan gizi. Buah merupakan salah satu sumber air untuk tubuh dan kebutuhan gizi yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh.
Sumber antioksidan. Buah merupakan salah satu sumber antioksidan alami terbesar yang ada di dunia.
Mencegah penyakit tertentu. Buah-buahan merupakan salah satu cara untuk menghindarkan kita agar tidak terserang penyakit berbahaya dan berbagai penyakit lainnya.
Obat luar tubuh. Buah-buahan juga dapat digunakan untuk menggunakan obat luar seperti jerawat, bisul, dan sebagainya.


6. Manfaat buah  Pisang dapat mencegah mag dan luka akibat gangguan pencernaan karena teksturnya yang lembut. Pisang dapat menetralisir iritasi pada bagian dalam perut.
7. Daerah penghasil batik di Jawa Tengah yang paling menonjol adalah pekalongan, solo, dan semarang.

8.  Pusat penghasil batik terkenal lainnya adalah Yogyakarta. Batik Yogyakarta dan Solo lebih banyak didominasi warna cokelat dan biru tua. Untuk motif batik Yogyakarta sendiri ada bermacam-macam seperti motif parang, babon angrem, dan wahyu tumurun. 

9.  Batik Pekalongan banyak didominasi warna cerah, hijau, kuning, merah, dan merah mudah serta didominasi motif bunga. 

10.  Untuk batik, Semarang banyak didominasi warna cokelat, kuning, hijau, hitam dengan motif alam seperti bunga, daun, dan burung.

11.  Organisasi P3A terdiri atas para petani yang menggunakan irigasi sebagai modal kerjanya. Para petani tersebut dapat berupa petani pemilik sawah petani penggarap sawah, pemilik kolam ikan yang memperoleh air dari jaringan irigasi serta petani pemakai air irigasi lainnya. 

12.  Sanggar tari merupakan sebuah organisasi yang sengaja dibuat untuk mewadahi kreativitas seni warga masyarakat, khususnya dalam hal seni tari.

13.  Salah satu sanggar tari yang aktif dalam melestarikan tarian tradisional daerah mereka adalah Sanggar Tari Kambang Tigarun dari Kalimantan Selatan.





Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 2 Makanan Sehat

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 2 Makanan Sehat Semester 1 dengan judul subtema"Pentingnya Makanan Sehat Bagi Tubuh". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 2 Makanan Sehat Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 2 Makanan Sehat :


1. Diare adalah buang air besar dengan tinja encer atau berair dengan frekuensi lebih sering dari biasanya (normalnya).

2. Tanda dan gejala yang biasanya menyertai penyakit diare antara lain: buang air besar encer dan sering kram perut, nyeri perut, demam, adanya darah dalam tinja, dan perut kembung.

3. Diare dapat dicegah dengan.
Minum air yang sudah matangMenjaga kebersihan diri dan lingkunganMencuci tangan dengan menggunakan sabunTidak mengonsumsi makanan/jajanan sembarangan  

4. Minum cairan oralit merupakan cara pengobatan yang paling efektif terhadap gejala diare. Apabila cairan oralit tidak tersedia, maka kamu dapat membuatnya sendiri.

5. Untuk memberi daya tarik pada iklan media elektronik, banyak sekali kreativitas yang digunakan. Salah satunya adalah dengan menampilkan tari-tarian, termasuk tarian daerah.

6. Indonesia memiliki keanekaragaman budaya yang tinggi dan ini tercermin dari tarian daerah yang dimilikinya. 

7. Makna yang terkandung berbeda-beda. Ada tari Gantar dari Kalimantan yang menggambarkan gerakan orang yang tengah menanam padi.


8. Mereka menggunakan properti tongkat yang menggambarkan kayu penumbuk, sedangkan bambu dan biji-bijian di dalam wadah penumbuk menggambarkan benih padi dan wadahnya.

9. Di Kalimantan juga terdapat tarian perang atau yang dikenal dengan Tari Kancet Papatai yang
menggunakan properti berupa mandau, perisai, dan baju perang.

10. Properti tari merupakan bagian dari perlengkapan tari yang dipergunakan untuk meningkatkan estetika atau keindahan sebuah tarian dan untuk memperdalam makna yang terkandung dalam sebuah tarian.

11. Pembangunan sosial dimaksudkan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dimana kebutuhan setiap anggota masyarakat secara sosial, ekonomi, dan spiritual dapat terpenuhi.

12. Bangsa Indonesia memiliki sebuah semboyan yang luar biasa, yakni Bhinneka Tunggal Ika. Bhinneka Tunggal Ika memiliki arti berbeda-beda tetapi tetap satu tujuan. 
13. Bahwasanya, sekalipun di Indonesia terdapat begitu banyak suku, agama, ras, adat istiadat, bahasa, dan lain-lain, semuanya bersatu sebagai saudara sebangsa dan setanah air.

14. Air infus ini adalah air bening yang telah diberi tambahan potongan buah atau herbal sehingga memberikan sensasi rasa air tertentu.

15. Kesehatan merupakan hal yang sangat berharga dan semuanya dapat diperoleh dengan cara yang cukup sederhana, yaitu menjaga kesehatan lingkungan.

16. Sistem pencernaan merupakan bagian vital yang perlu dipelihara agar berfungsi maksimal karena tubuh kita memperoleh nutrisi melalui sistem pencernaan. 




Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 1 Makanan Sehat

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 1 Makanan Sehat Semester 1 dengan judul subtema"Bagaimana Tubuh Mengolah Makanan?". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 1 Makanan Sehat Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 3 Subtema 1 Makanan Sehat :

1. Tubuh manusia mengolah makanan menjadi nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan dan pertumbuhan tubuh.

2. Penyempurna makanan sehat adalah susu. Seperti kita ketahui, susu umumnya dihasilkan oleh sapi.
3. Hewan ruminansia adalah kelompok hewan mamalia yang biasa memamah (memakan) dua kali dan dikenal dengan hewan memamah biak.

4. Contoh hewan ruminansia ialah sapi, kerbau, rusa, domba, kambing, dan kijang.

5. Sistem pencernaan hewan ruminansia lebih kompleks dibanding kanpencernaan hewan lainnya. Pada hewan ruminansia terdapat empat bagian lambung dengan fungsi yang spesifik.

6. Makanan seperti rumput, pertama kali masuk ke dalam mulut sapi. Di dalam mulut terdapat organ-organ pencernaan seperti; Gigi ,  Lidah , Saliva.

7.  Lambung sapi merupakan organ pencernaan yang sangat penting bagi sapi. Lambung sapi terdiri atas empat bagian, yaitu rumen, retikulum, omasum dan abomasum. Oleh karena itu, sapi dikatakan memiliki empat perut. 
8.  Sarapan penting bagi tubuh kita. Sarapan yang sehat memberikan energi bagi tubuh kita.

9.  Selain mengonsumsi makanan yang sehat, minum air bening juga sangat penting bagi kesehatan kita.

10.  Salah satu ciri makhluk hidup adalah memerlukan makanan. Makanan yang telah dimakan akan diuraikan dalam sistem pencernaan menjadi sumber, komponen penyusun sel dan jaringan, serta nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
11. Sistem pencernaan merupakan salah satu sistem kompleks yang terdapat dalam tubuh kita.

12. Sistem pencernaan pada tubuh manusia berfungsi untuk menghancurkan makanan yang masuk ke dalam tubuh.

13. Selain itu, sistem pencernaan juga berfungsi untuk membuang sisa–sisa makanan yang sudah tidak diperlukan tubuh.

14. Makanan merupakan bahan baku utama bagi manusia untuk memproduksi energi dan memenuhi segala nutrisi yang diperlukan tubuh. Ibarat bensin yang sangat vital peranannya bagi kendaraan bermotor.

15. Interaksi sosial adalah hubungan-hubungan sosial yang menyangkut hubungan antarindividu, individu dengan kelompok, dan kelompok dengan kelompok.

16. Interaksi dengan lingkungan hidup merupakan interaksi antara manusia dengan lingkungan yang terbentuk secara alami. Gunung, sungai, rawa, merupakan contoh-contoh lingkungan alam.

17. Alat-alat pencernaan terdiri atas mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, dan anus.



  

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 3 Udara Bersih Bagi Kesehatan

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 3 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1 dengan judul subtema"Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 3 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 3 Udara Bersih Bagi Kesehatan :


1. Berikut cara-cara memelihara organ pernapasan;
a.  Menjaga kesehatan organ pernapasan
b. Menghindari zat-zat yang dapat merusak organ pernapasan
d. 
Merawat organ pernapasan
c. Menjaga kesehatan lingkungan sekitar

2. Sampah yang menumpuk dapat mencemari lingkungan dan mengganggu kesehatan organ pernapasan.

3. Ada juga sampah-sampah itu dapat digunakan kembali menjadi benda-benda yang dapat diolah. Para pemulung mengumpulkan botol-botol plastik, koran bekas, majalah bekas, dan benda-benda lain yang dapat diolah lagi.

4. Konsumen adalah pihak yang mengonsumsi barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Barang dan jasa diperoleh dari produsen secara langsung atau melalui perantara (distributor).

5. 

Perhatikan gambar diatas. Bibit-bibit aneka tanaman yang akan tumbuh menghijaukan dan memperindah lingkungan. Daun-daun hijau tanaman-tanaman itu akan menyediakan banyak oksigen buat kita. 

6. Dengan adanya bibit-bibit tanaman yang akan tumbuh maka oksigen yang selalu tersedia
maka kesehatan kita akan terjaga.
7.  Menjadi seorang penjual bibit tanaman merupakan salah satu kegiatan ekonomi untuk memenuhi kebutuhan hidup. 

8. Setiap orang akan melakukan untuk kebutuhan hidupnya dengan cara menjadi petani, pedagang, nelayan, pegawai swasta, pengusaha dan lainnya. Meskipun berbeda, setiap kegiatan usaha ekonomi
harus kita hargai.





  

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 2 Udara Bersih Bagi Kesehatan

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 2 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1 dengan judul subtema"Pentingnya Udara Bersih bagi Pernapasan". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. Untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 2 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 2 Udara Bersih Bagi Kesehatan :


1. Berikut faktor-faktor penyebab gangguan pernapasan.
Faktor Fisik
Adanya kelainan pada organ pernapasan dapat menyebabkan gangguan pernapasan.
 

Faktor Penyakit
Banyak penyakit menyebabkan gangguan pada pernapasan. Misalnya influenza, asma, bronkitis.

Faktor Lingkungan
Kita bernapas untuk menghirup oksigen. Lingkungan kotor, asap kendaraan, asap pabrik, dan asap rokok mencemari udara.
  sehingga kita merasa sesak saat bernapas. 


2.  Banyak tarian ditarikan menggunakan properti. Salah satu jenis tari menggunakan properti adalah tari topeng.

3. contoh tari topeng.

4.  kewajiban sebagai warga masyarakat adalah sesuatu yang harus dilakukan seseorang sebagai warga masyarakat dengan penuh rasa tanggung jawab. 

5.  Bentuk kewajiban warga masyarakat seperti :
a. Mematuhi aturan atau norma yang berlaku dalam masyarakat.
b. Menjaga ketenangan dan ketertiban lingkungan masyarakat.

c. Menghormati tetangga di lingkungan tempat tinggal.
d. Membantu tetangga yang terkena musibah.


6. Jenis Usaha Ekonomi yang Dikelola Sendiri
a. Usaha Pertanian
b. Usaha Perdagangan
c. Usaha Jasa
d. Industri Kecil 


a. Firma adalah usaha ekonomi bersama yang didirikan oleh sekurangnya dua sekutu. Pendiri firma biasanya orang-orang yang saling kenal satu dengan yang lain.
b. Persekutuan komanditer (CV) didirikan oleh sekurangnya dua orang yang menyetorkan modal.
c.  Perseroan terbatas (PT) adalah usaha bersama yang modalnya berupa kumpulan saham.
d. 
Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau perusahaan negara yaitu sebuah perusahaan yang seluruh atau sebagian modalnya dimiliki negara.

7. Organ pernapasan manusia terdiri atas hidung, tenggorokan, dan paruparu. Setiap organ tersebut dapat mengalami gangguan akibat kuman penyakit yang berasal dari lingkungan atau kebiasaan hidup tak sehat.

8. Gangguan pada sistem pernapasan manusia;
1. Emfisema, merupakan penyakit pada paru-paru. Paru-paru mengalami pembengkakan karena pembuluh darah pada paru-paru kemasukan udara. 
2. Asma, merupakan kelainan penyumbatan saluran pernapasan yang disebabkan oleh alergi debu, bulu, atau perubahan cuaca.
3. Influenza (flu), merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus influenza. Penyakit ini timbul dengan gejala bersin-bersin, demam, dan pilek.

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 1 Udara Bersih Bagi Kesehatan

Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 1 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1 dengan judul subtema"Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih". Rangkuman ini kami buat untuk mempermudah Guru, Orang Tua dan Siswa. untuk memahami materi Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 1 Udara Bersih Bagi Kesehatan Semester 1.

Berikut Rangkuman Tematik Kelas 5 Tema 2 Subtema 1 Udara Bersih Bagi Kesehatan :


1. Pernapasan pada hewan, Seperti manusia, hewan juga bernapas untuk mengambil oksigen dan
membuang karbon dioksida.

2. Sistem pernapasan pada hewan berbeda dari manusia. 

3. Alat dan Sistem Pernapasan pada Cacing Tanah (Vermes),  Cacing tidak mempunyai alat pernapasan khusus, cacing bernapas melalui permukaan kulit.


4. Di bawah permukaan kulit cacing yang tipis, terdapat pembuluh udara. Saat udara masuk melalui kulit, oksigen diikat oleh darah.

5. Oksigen yang diikat oleh hemoglobin lalu diedarkan ke seluruh tubuh. Zat sisa pembakaran berupa karbon dioksida dan uap air dikeluarkan dari tubuh juga melalui permukaan kulit.

6. Alat dan Sistem Pernapasan pada Serangga (Insekta), Seperti hewan lain, serangga bernapas dengan mengisap oksigen dan melepaskan karbon dioksida.


7. Alat pernapasan serangga berupa trakea, yaitu sistem tabung yang memiliki banyak percabangan di dalam tubuh. Percabangan trakea disebut trakeola.

8. Sel-sel tubuh mengambil oksigen langsung dari pembuluh udara kecil itu. Karbon dioksida dari sel akan mengalir ke trakeola, lalu dibuang melalui lubang spirakel.

9. Sistem Pernapasan pada Manusia, Manusia bernapas untuk memasukkan udara ke dalam tubuh. Udara mengandung oksigen.

10. Oksigen dibutuhkan untuk mendapatkan energi dari makanan. 

11. Organ pernapasan manusia terdiri atas hidung, faring, laring, trakea, bronkus, bronkiolus, dan paru-paru (alveolus).
12. Hidung Udara masuk melalui lubang hidung ke dalam rongga hidung. Di dalam rongga hidung terdapat rambut-rambut pendek dan tebal untuk menyaring dan menangkap kotoran yang masuk bersama udara. Selain disaring udara yang masuk dilembapkan oleh selaput hidung.

Faring merupakan persimpangan antara saluran pernapasan pada bagian depan dan saluran pencernaan pada bagian belakang.

Laring atau tekak (jakun) terdapat di bagian belakang faring. Laring terdiri
atas sembilan susunan tulang rawan berbentuk kotak.
  

Trakea (batang tenggorokan) Pada trakea terdapat jaringan yang disebut silia yang akan bergerak dan mendorong keluar debu-debu dan bakteri yang masuk. 

Bronkus merupakan percabangan dari trakea serta terdiri atas bronkus kiri dan bronkus kanan.

Bronkiolus merupakan percabangan dari bronkus.
Alveolus terdapat di dalam paru-paru merupakan tempat terjadinyapertukaran oksigen dan karbon dioksida. Alveolus dikelilingi kapiler-kapiler darah. Alveolus berbentuk seperti buah anggur.


13. Paru-paru

14. Berikut kerajinan dari batang pohon.



 15. Usaha-usaha di bidang jasa pariwisata antara lain sebagai berikut.
1. Pengelola jasa penginapan, misalnya hotel, motel, wisma, dan losmen.
2. Usaha penjualan barang cendera mata atau suvenir.
3. Penyedia jasa pemandu wisata
(tour guide).
4. Penyedia jasa pariwisata dan transportasi
(tour and travel) 

16. Jenis-jenis tanggung jawab sebagai warga masyarakat.
1. Memelihara Ketertiban dan Keamanan Hidup Bermasyarakat
2. Menjaga dan Memelihara Rasa Persatuan dan Kesatuan Masyarakat
3. Meningkatkan Rasa Solidaritas Sosial sebagai Sesama Anggota Masyarakat 
4. Menghapuskan Bentuk-Bentuk Tindakan Diskriminasi dalam Kehidupan di Masyarakat untuk Menghindari Perpecahan Masyarakat, Bangsa, dan Negara. 

 
  
 





Soal UKK Tematik Kelas 5 Tema 9 Benda-Benda di Sekitar Kita K.13

Soal UKK Tematik Kelas 5 Tema 9 Benda-Benda di Sekitar Kita K.13

Soal UKK Tematik Kelas 5 Tema 9 Benda-Benda di Sekitar Kita Semester 2. Soal kami buat dengan mengacu kepada buku kurikulum 2013. Soal ini bisa digunakan untuk persiapan soal UKK. Buku yang digunakan adalah buku yang ditulis kementrian pendidikan nasional.

SOAL UJIAN KENAIKAN KELAS
KELAS V SD 2018/2019
=============================================
  Nama Siswa        : 
  Kelas/ Semester  : 5/2
  Tema                    : 9 . Benda-Benda di Sekitar Kita
=============================================

A. Pilihlah jawaban dengan menyilang a, b, c atau d!
1. Iklan dapat dipasang dimedia masa. berikut contoh iklan dimedia masa kecuali......
a. TV
b. Koran
c. Majalah
d. Poster

2. Sesuatu yang menempati ruang dan memiliki masa disebut....
a. Materi
b. Unsur
c. Senyawa
d. Kimia

3. Zat campuran homogen adalah....
a. zat kimia yang tidak dapat dibagi lagi
b. dua zat atau lebih yang tidak bisa bercampur secara sempurna
c. Campuran dua zat yang bisa menyatu dengan sempurna
d. sesuatu yang menepati ruang dan memiliki masa

4. Gerakan penari  membentuk sebuah  bulatan , akan membentuk pola lantai…
a. Vertikal
b. Horizontal
c. Lingkaran
d. Diagonal

5. Yang bukan termasuk Tri Kerukunan Uamat Beragama adalah....
a. Kerukunan antar Umat beragama dalam satu agama
b. Kerukunan dilakukan untuk mencegah munculnya konflik
c. Kerukunan antar umat beragama
d. Kerukunan antar umat beragama dengan pemerintah

6. Kenapa bangsa Indonesia di kenal sebagai negara agraris...
a. Karena sebagian besar luata
b. Karena Indonesia memiliki hutan yang luas
c. Karena sebagin penduduknya bermata pencaharian sebagai petani
d. karena nenek moyanya seorang palaut

7. Pola lantai pada tari kecak dari Bali adalah
a. vertikal
b. lurus
c. horizontal
d. melengkung

8. Sebagian besar penduduk Indonesia bekerja sebagi petani, maka Indonesia dikenal sebagai...
a. negara agraris
b. negara maritim
c. zamrud katulistiwa
d. negara berkembang

9. Kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya disebut kegiatan...
a. konsumsi
b. produksi
c. Ekonomi
d. distribusi

10. Dani membuat sepatu maka dani seorang...
a. produsen
b. konsumen
c. distributor
d. ekonom

11. air sirop memiliki bera campuran zat tunggal
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

12. Tari kecak mencerminkan...
a. Kebersamaan dan kerukunan
b. disiplin dan kekompakan
c. persaudaraan dan permusuhan
d. kekeluargaan dan gotong royong

13. lagu yang menggunkan tangga nada minor adalah..
a. Sorak-sorak bergembira
b. Gugur bunga
c. garuda pancasila
d. Hari merdeka

14. Sipakah yang menciptakan lagu “Gugur Bunga”
a. Ismail Marzuki
b. A.T Mahmud
c. Jamal Istiqlal
d. Yanti

15. Pemberitahuan mengenai suatu barang atau jasa kepada masyarakat umum
a. poster
b. brosur
c. pengumuman
d. iklan

16. Dalam iklan mesin cuci di atas ada kata kapasitas. Apa arti dari kata kapasitas..
a. Daya tampung
b. Kualitas
c. kekuatan
d. kelebihan

17. Susunan tangga nada 1 – 1 – 1/2 – 1 – 1 – 1 – 1/2 adalah … .
a. Tangga nada diatonis mayor
b. Tangga nada diatonis minor
c. Tangga nada diatonis melodis
d. Tangga nada diatonis harmonis

18. Sipakah yang menciptakan lagu “Air”
a. Ismail Marzuki
b. A.T Mahmud
c. Jamal Istiqlal
d. Yanti

19. Contoh media cetak adalah
a. TV
b. Radio
c. Internet
d. Koran

20. Pola lantai garis lengkung mempunyai kesan ....
a.  lembut              
b.  tajam               
c.  amarah                    
d.  statis

21. Di bawah ini yang bukan termasuk iklan elektronik adalah ....
a. iklan televisi
b. iklan radio
c. iklan internet
d. iklan majalah

22. Berikut yang bukan termasuk senyawa adalah ....
a. air
b. garam
c. seng
d. gula

23. Minuman di bawah ini yang termasuk campuran heterogen adalah ....
a. teh manis
b. air sirop
c. kopi tumbruk
d. air putih

24. Kita harus peduli terhadap tarian-tarian daerah yang ada di Indonesia. Berikut bentuk kepedulian terhadap tarian daerah, kecuali ....
a. mempelajari tarian daerah
b. menyaksikan tarian daerah
c. mengamati gerakan tarian daerah
d. mengabaikan tarian daerah

25. Rumah adat tongkonan berasal dari daerah...
a. Sulawesi Utara
b. Sulawesi Tengah
c. Sulawesi Selatan
d. Sulawesi Tenggara

26. Di bawah ini adalah cara menghargai keanekaragaman usaha ekonomi orang lain, kecuali...
a. tidak merasa iri dengan usaha orang lain
b. membeli pakaian dari teman seagama
c. menumbuhkan persaingan usaha yang sehat
d. meneladani keberhasilan usaha orang lain

27. Bahan-bahan berikut yang tidak dapat digunakan untuk membuat alat penjernih air sederhana adalah ....
a. sabut kelapa
b. batu obsidian
c. arang batok kelapa
d. pasir

28. Di bawah ini yang bukan merupakan contoh judul teks non fiksi adalah ....
a. Manfaat apotik hidup
b. Jejak Soekarno Kecil
c. Semut dan Beruang
d. Manfaat Biopori

29. Iklan sangat berperan dalam aktivitas bisnis. Manfaat adanya iklan adalah ....
a. produk menjadi berkualitas
b. produk menjadi terkenal di masyarakat
c. produk yang diiklankan menjadi lebih murah
d. produk semakin banyak ditiru oleh perusahaan lain

30. Agar dapat menarik khalayak ramai, isi yang terkandung dalam iklan harus bersifat ....
a. fiktif
b. objektif
c. negatif
d. edukatif

B. Isilah titik-titik pada pertanyaan ini dengan jawaban yang benar!
1. Sebutkan media yang digunakan orang untuk beriklan...
2. Apa saja yang termasuk media elektronik...
3. Zat tunggal yang terbentuk dari beberapa unsur disebut...
4. Zat yang terdiri atas dua tau lebih yang bisa bercampur dengan sempurna disebut...
5. Air kopi, air sirup dan air denga pasir termasuk jenis campuran……..
6. Emas yang termasik zat tungga memiliki kadar...
7. zat tunggal adalah yang terdiri atas materi...
8. Tv termasuk media...
9. Iklan harus menggunkan kalimat....
10 emas putih termasuk katageori zat...

C. Jelaskan dengan singkat pertanyaan dibawah ini!
1. Jelasken perbedaan iklan di TV dan radio?
2. Jelaskan apa yang dimasud denga zat tunggal dengan zat campuran!
3. Sebutkan unsur-unsur iklan gar menarik!
4. Sebutkan syarat kata-kata dalam sebuh kalimat iklan!
5. sebutkan contoh teloransi dalam kegiatan sehari..

Soal PAS/ UKK Tematik Kelas 5 Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita

Soal PAS/ UKK Tematik Kelas 5 Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita Semester 2. Soal kami buat dengan mengacu kepada buku kurikulum 2013. Soal ini bisa digunakan untuk persiapan soal UKK. Buku yang digunakan adalah buku yang ditulis kementrian pendidikan nasional.

Soal PAS/ UKK Tematik Kelas 5 Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita

Soal ini bisa dijadikan sebagai referensi soal buat para guru atau orang tua untuk mengukur, mengevaluasi dan melihat sejauhman ketercapaian proses belajar siswa. sehingga
-
Berikut cuplikan soal oal PAS/ UKK Tematik Kelas 5 Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita K.13 semester 2.

SOAL UJIAN KENAIKAN KELAS
KELAS V SD 2018/2019
=============================================
  Nama Siswa        : 
  Kelas/ Semester  : 5/2
  Tema  : 8 . Lingkungan Sahabat Kita
=============================================

A. Pilihlah jawaban dengan menyilang a, b, c atau d!
1. Contoh toleransi dalam berama tampak dalam tindakan … 
a. Menghina ajaran agama lain
b. Mencoret tempat ibadah agama 
c. Mengkafirkan pemeluk agama yang berbeda
d. Memberi kesempatan agama lain untuk beribadah

2. Di bawah ini yang merupakan alat musik yang berasal dari daerah NTT adalah … 
a. Calung
b. Kecapi
c. Sasando
d. Kolintang

3. Toko yang melayani pembelian dalam jumlah barang yang besar disebut… 
a. Toko grosir
b. Minmarket
c. Swalayan
d. Toko kelontong

4. Berikut contoh usaha yangd dikelola oleh perseorangan adalah .. .
a. Firma
b. Warung
c. Perseroan terbatas
d. CV

5. Evaporasi pada siklus air terjadi karena panas…. 
a. Panas bumi
b. Panas lampu
c. Panas matahai
d. Panas gas bumi

6. Manfaat air bagi tumbuhan adalah … 
a. Mebersihkan tumbuhan
b. Mengairi sawah
c. Sebagai proses fotosintesis
d. Mempercepat pertumbuhan

7. Salah satu Ciri-ciri tangga nada diatonis minor adalah… 
a. Lagu bernada tinggi
b. Lagu memiliki tempo cepat
c. Lagunya memiliki makna sedih
d. Lagunya memiliki makna kegembiraan

8. Berikut merupakan keberagaman yang ada di Indonesia, kecuali .... 
a. suku bangsa 
b. budaya 
c. ideologi 
d. bahasa

9.Air yang tampak tidak jernih dan berbau manandakan bahwa ....
a. air tersebut layak dijadikan air minum
b. air tersebut berkualitas sangat baik
c. air tersebut tidak layak dijadikan air minum
d. air tersebut tidak mengandung mikroorganisme

10. Apa fungsi hutan dalam prose daur air
a. Menyimpan cadangan air
b. mencegah erosi
c.sumber oksigen
d. sumber karbon dioksida

11. Perubahan awan menjadi hujan disebut.
a. Evavorasi
b. infilitrasi
c. kondensasi
d. presipitasi

12. Alat yang tidak digunakan dalam menggambar cerita dengan teknik kering adalah ....
a. arang
b. pensil
c. krayon
d. tinta

13. Usaha yang dapat dilakukan untuk melestarikan lingkungan di daerah yang berlahan miring agar tidak longsor adalah ....
a. membuat bendungan
b. memasang beton
c. membuat sengkedan
d. pengerukan tanah

14. Berikut yang bukan merupakan wujud usaha pelestarian lingkungan adalah ....
a. Mengolah limbah terlebih dahulu sebelum di buang
b. Melakukan penghijauan di hutan yang gundul
c. Mencari ikan dengan pukat harimau
d. Menanam pohon bakau di sepanjang pantai

15. Langkah yang harus dilakukan setelah menyiapkan alat dan bahan ketika membuat gambar cerita adalah ....
a. membuat sketsa
b. memberi pewarnaan
c. menentukan tema
d.  melakukan penyelesaian

16. Salah satu bentuk keragaman keragaman budaya yang ada di Indonesi, kecuali....
a. bahasa nasional
b. rumah adat
c. kesenian daerah
d. pakaian adat

17. Jenis usaha memanfaatkan langsung sumberdaya alam disebut usaha....
a. Pertanian
b. Perdagangan
c. Ekstraktif
d. Agraris

18. Uap air  suhunya turun dan akan berubah menjadi air. Air tersebut aman turun menjadi ....
a. Awan
b. Pelangi
c. Hujan
d. Kabut

19. Pepohonan memiliki arti penting bagi proses daur air .Pepohonan tersebut berfungsi....
a. Mengendapkan air hujan
b. Menghasilkan air hujan
c. Menyimpan air hujan
d. Menurunkan air hujan

20. Rumah panggung berasal dari daerah....
a. Sumatra barat
b. Sumatra Selatan
c. Kalimatan barat
d. Kalimantan timur

21. Tari Saman memiliki formasi sejajar, tarian tersebut berasal dari daerah...
a. Riau
b. Maluku
c. Ambon
d. Aceh

22. Agus membeli tas berwarna merah. Kegiatan ekonomi yang dilakukan Agus disebut....
a. Produksi
b. Distribusi
c. Konsumsi
d. Produsen

23. Alat musik yang dimainkan dengan cara ditiup adalah....
a. Gitar
b. Piano
c. Harmonika
d. Drum

24. Penutupan jalan dengan beton dapat menganggu....
a. Siklus air
b. Rumah siput
c. Mengeraskan jalan
d.kondisi jalan

25. Kegiatan manusia berikut yang dapat mengubah bentuk permukaan bumi adalah ....
a. mencari ikan dengan jala
b. melakukan tebang pilih
c. menjemur ikan di tepi laut
d. menebang hutan sembarangan

26. Bila daerah resapan air di permukaan tanah berkurang, maka kemungkinan peristiwa yang akan  terjadi, kecuali ....
a. cadangan air tanah menipis
b. banjir dan longsor
c. air di sungai dan danau menyusut
d. persediaan air bersih melimpah

27. Bencana alam berikut yang tidak disebabkan karena adanya pengaruh siklus air adalah ....
a. banjir
b. tanah longsor
c. kekeringan
d. gempa bumi

28. Usaha perekonomian yang ada di Indonesia yang memiliki asas kekeluargaan adalah ....
a. BUMN
b. koperasi
c. persekutuan komanditer
d. perseroan terbatas

29. Berikut adalah kegiatan usaha di bidang agrabisni kecuali…
a. perkebunan
b. pertanian
c. peternakan
d. industri sepatu

30. Garis imaginer yang dilalui oleh penari saat melakukan gerak tari disebut…..
a. garis lantai
b. pola lantai
c. garis penari
d. jalur lantai

B. Isilah titik-titik pada pertanyaan ini dengan jawaban yang benar!
1. Alat music angklung dari… .
2. Keanekaragaman kebudayaan daerah tercermin dalam pancasila sila ke.. .
3. Kegiatan menghasilkan barang dan jasa disebut.. .
4. BUMN yang bergerak dibidang pertambangan adalah… .
5. Infeksi baketri yang dapat menyebabkan penderitanya mengalami dehidrasi akibat diare disebut… 
6. Kebudayaan nasional berakar dari kebudayaan ....
7. Jenis surat undangan adalah surat resmi, setengah resmi, dan ....
8. Wujud benda adalah gas, cair, dan ....
9. kondensasi adalah....................
10. Badan usaha yang usahanya dijalankan bersama-sama dengan tujuan kesejahteraan anggota disebut...

C. Jelaskan dengan singkat pertanyaan dibawah ini!
1. Kenapa air tidak pernah habis di muka bumi ini?
2. apa perbedaan BUMN dan BUMS?
3. Apa yang dimaksud dengan pola lantai dalam sebuah tarian?
4. Bagaimana cara menjaga teloransi dalam perbedaan profesi orang yang beraneka ragam?
5. Apa yang dimasksud dengan tangga nada diatonis?